0

Inisiatif si kecil untuk membantu.

Sebagai seorang ibu, tentunya akan merasa senang jika si kecil sudah bisa melakukan kebiasaan untuk membantu orang lain. Tentunya hal ini bisa terjadi apabila si kecil sudah terbiasa membantu. Nah, bagaimana cara si kecil agar bisa mempunyai kebiasan baik untuk membantu dan hal apa saja yang bisa ibu lakukan agar si kecil mempunyai inisiatif membantu?

Orang Tua Sebagai Role Model

Inisiatif pada si kecil dapat distimulasi dengan berbagai cara. Disini seorang ibu dapat memberikan contoh dan menjadi role model bagi si kecil. Seperti dengan menunjukkan perbuatan yang ibu inginkan di depan si kecil dan jelaskan kepada si kecil bahwa perilaku tersebut adalah perbuatan terpuji dan menyenangkan secara berulang-ulang dengan jeda waktu yang berbeda. Sehingga si kecil akan mencontoh perbuatan ibu dengan baik dan mudah.

Pemberian Reward

Selain itu, segera berikan si kecil pujian setiap kali si kecil menunjukkan inisiatifnya untuk menolong agar perilakunya dapat bertahan. Misalnya setiap selesai bermain, ajak si kecil untuk ikut membereskan mainannya dan Ibu dapat saja memberikan reward jika si kecil melakukannya. Misalnya dengan memujinya atau mengajaknya pergi jalan-jalan ke mal. Terkadang si kecil memang tidak konsisten dalam melakukan sesuatu, namun Ibu tetap dapat memberikan sesuatu sebagai reward perbuatannya. Jika si kecil sudah mau melakukannya, terus perkuat perilaku si kecil dengan memberikan reward. Dalam menyampaikan sesuatu kepada si kecil, pilihlah waktu yang tepat dan nyaman bagi ibu dan si kecil. Lalu beritahukan kepada si kecil  apa yang ibu inginkan dengan bahasa yang dapat dimengerti oleh si kecil agar si kecil dapat menstimulasi perkembangan kognitifnya.

Memberikan jawaban dengan bahasa yang mudah dimengerti si kecil. 

Jika si kecil menunjukkan inisiatif untuk bertanya atau menyampaikan pendapatnya/idenya, tetap usahakan untuk menjawab setiap pertanyaannya dengan bahasa yang dapat dimengerti olehnya. Karena saat itulah si kecil sedang mengembangkan inisiatifnya yang kemudian dapat menunjang kreativitasnya. Tidak ada salahnya menyuruh atau meminta si kecil untuk melakukan sesuatu, namun sesekali Ibu dapat menawarkan kepada si kecil apakah ia punya cara lain yang lebih OK menurut mereka.

Jangan perolok si kecil saat dia menunjukkan inisiatif untuk menolong.

Dan tak kalah pentingnya, jangan pernah  memperolok si kecil saat dia menunjukkan inisiatif untuk menolong. Hal ini malah akan membuat si kecil enggan lagi untuk mengikuti apa yang ibu minta dan ajarkan. Dalam mengajarkan si kecil tentunya membutuhkan waktu dan usaha, jadi jangan mudah menyerah ya. Ibu harus sabar dan mengulangi perilaku tersebut agar si kecil dapat meniru dengan benar.

Ibu yang bijak, marilah kita mengajarkan dan membiasakan si kecil untuk membantu orang lain karena membantu mempunyai banyak manfaat. Dengan membantu orang lain bisa menciptakan hubungan sesama yang positif. Membantu juga memberikan pengaruh positif bagi si kecil yaitu akan membuat jiwanya lebih positif, jiwanya lebih besar, dan seringkali lebih bahagia.


Post a Comment

 
Top